PEMBINAAN KADER PENURUNAN STUNTING DAN PMBA DI DESA GIRI EMAS PERLU DILAKUKAN SECARA TERINTEGRASI

Desak Putu Henny Krisnawati 20 November 2019 07:58:32 WITA

giriemas-buleleng.desa.id - Efektivitas Penurunan Stunting Perlu Dilakukan Secara Terintegrasi karena Pembangunan manusia saat ini berfokus kepada peningkatan pelayanan dasar dan perlindungan sosial, menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas dan memiliki daya saing yang tinggi serta pembangunan karakter, hal ini yang disampaikan oleh tim Puskesmas Sawan 1, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng di Desa Giri Emas.

Untuk Mendorong Konvergensi Program Percepatan Pencegahan Anak Kerdil (Stunting) Di Wilayah Giri Emas ini tim puskesmas sawan 1 melakukan pertemuan dengan mengumpulkan sebanyak 30 Orang kader penurunan Stunting dan PMBA yang bertempat di Gedung Balai Budaya ( Gedung Serba Guna ) Desa Giri Emas.

Persoalan stunting pada anak akan berdampak pada kualitas sumber daya manusia Indonesia ke depan. Dampaknya tidak saja menganggu pertumbuhan anak, tetapi juga dapat menghambat perkembangan kecerdasan, serta menimbulkan kerentanan terhadap penyakit tidak menular dan penurunan produktivitas pada usia dewasa. “Harapan kami, efektifitas penurunan stunting perlu dilakukan secara terintegrasi. Kovergensi program perlu menjadi basis pendekatan dalam pencegahan stunting yang perlu dilakukan dari Desa Giri Emas, Ujar salah dokter dari Tim Puskesmas sawan 1.

Dalam acara Pembinaan kader penurunan stunting ini, tim kesehatan puskesmas sawan 1 memeberikan kuisioner SMB Survey mawas diri kepada semua kader dan melakukan latihan cara pengisian form tersebut agar nanti dilapangan para kader yang mencari data bisa lebih mudah dalam menerapkannya.

Acara yang digelar di Gedung Balai Budaya Desa Giri Emas ini didampingi langsung oleh perbekel Desa Giri Emas “Wayan Sunarsa” yang sekaligus memeberikan arahan agar program yang dilaksanakan oleh tim puskesmas sawan 1 dan Kader penurunan stunting Desa Giri Emas ini dilaksanakan dengan perhatian penuh agar nantinya persoalan stunting pada anak di Desa Giri Emas bisa di minimalisasi. (PS)

 

Komentar atas PEMBINAAN KADER PENURUNAN STUNTING DAN PMBA DI DESA GIRI EMAS PERLU DILAKUKAN SECARA TERINTEGRASI

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Giri Emas

tampilkan dalam peta lebih besar