Kegiatan POSBINDU Lansia di Desa Giri Emas

Desak Putu Henny Krisnawati 18 September 2023 12:16:27 WITA

Kegiatan POSBINDU Lansia di Desa Giri Emas

[giriemas-buleleng.desa.id, Giri Emas]. Jumat (15/9/2023) pada pukul 08.30 wita-selesai bertempat di Kantor Desa Giri Emas, Pemerintah Desa Giri Emas bekerjasama dengan Puskesmas Sawan 1, telah melaksanakan kegiatan POSBINDU Lansia. 

Posbindu Lansia merupakan kegiatan yang sangat berarti bagi masyarakat Desa Giri Emas. Melalui kegiatan ini, Pemerintah Desa memberikan pelayanan kesehatan dan sosial kepada para lansia di wilayah tersebut dengan tujuan memastikan mereka mendapatkan perawatan yang tepat dan dukungan yang mereka butuhkan.

Dalam kegiatan Posbindu kali ini, Tim Puskesmas Sawan 1 yang terdiri dari tenaga kesehatan Puskesmas Sawan 1 melakukan pemeriksaan kesehatan rutin kepada para lansia. Mereka melakukan pengukuran tekanan darah, gula darah, dan berat badan untuk memonitor kondisi kesehatan para lansia.

Dalam kesempatan tersebut Dr. Sefora ( Puskesmas Sawan 1 memberikan konsultasi medis serta informasi tentang gaya hidup sehat, penyakit darah tinggi ( hipertensi ) kepada para lansia dan warga yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan Posbinu berjalan dengan tertib dan lancar.

Komentar atas Kegiatan POSBINDU Lansia di Desa Giri Emas

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Giri Emas

tampilkan dalam peta lebih besar