MUSYAWARAH DESA REMBUK STUNTING DESA GIRI EMAS
01 Juli 2022 12:30:54 WITA
MUSYAWARAH DESA REMBUK STUNTING DESA GIRI EMAS
giriemas-buleleng.desa.id, Giri Emas. Pada Hari Jumat (01/07/2022), pukul 10.00 wita – selesai, bertempat di Gedung Serba Guna Desa Giri Emas, kegiatan tersebut dihadiri oleh Perbekel Giri Emas, Perangkat Desa Giri Emas, BPD, LPM, Kelian Desa Adat Dangin Yeh, Tokoh Masyarakat, Penyuluh BKKBN, UPTD Sawan I, Kader KPM, Posyandu, RDS, PKK, PAUD, Pendamping Lokal Desa, Pendamping Desa, Bhabinkamtibmas.
Stunting adalah kondisi serius pada anak yang ditandai dengan tinggi badan anak di bawah rata-rata atau anak sangat pendek serta tubuhnya tidak bertumbuh dan berkembang dengan baik sesuai usianya dan berlangsung dalam waktu lama.
Rembuk stunting merupakan rangkaian dari tahapan penyusunan perencanaan ditingkat desa untuk merumuskan kebijakan/ prioritas wajib sehubungan pengentasan stunting dalam rumusan RKP desa.
Dalam kesempatan tersebut bapak Perbekel Giri Emas (Wayan Saputra) menyampaikan agar mari kita bersama-sama membantu untuk pencegahan stunting, yang di mulai dari remaja, ibu hamil dan anak-anak.
Ada beberapa permasalahan yang dihadapi dalam penurunan stunting. yaitu PMT untuk Ibu Hamil yang terbatas, Sarana Prasarana, Kedatangan Balita yang kurang, SDM Kader Posyandu/ BKB Kurang, Insentif Kader BKB yang minim, Penyuluhan Posyandu, Gizi buruk Desa , Penguatan Kapasitas Posyandu Kader.
Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting, dan wajib menjadi kegiatan Prioritas di Tahun 2023 Yang dianggarkan dari Dana Desa.
“Melawan Konvergensi Pencegahan Stunting Kita Wujudkan Sumber Daya Manusia Yang Unggul Menuju Indonesia Maju”
Komentar atas MUSYAWARAH DESA REMBUK STUNTING DESA GIRI EMAS
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PEMBAGIAN BLT-DD EKSTRIM BULAN APRIL TAHUN 2025
- MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBAGUNAN DESA TAHUN 2025
- DIRGAHAYU KOTA SINGARAJA KE - 421
- LIBUR HARI RAYA SUCI NYEPI TAHUN BARU SAKA 1947 dan HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H
- RAPAT PEMBAHASAN PERUBAHAN RKP dan APBDes Tahun 2025
- PEMBEKALAN KELOMPOK KERJA ( POKJA ) KAMPUNG KELUARGA BERKUALITAS ( KAMPUNG KB )
- HARI AIR SEDUNIA TAHUN 2025