MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBAGUNAN DESA TAHUN 2025

10 April 2025 12:02:28 WITA

Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa Tentang Perubahan Rencana Kerja Desa (RKPDesa) Desa Giri Emas Tahun 2025

giriemas-buleleng.desa.id  Pada hari Rabu, 09 April 2025 bertempat di Kantor Perbekel Desa Giri Emas telah dilaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa ( Musrenbangdesa ) yang dihadiri oleh Perbekel Giri Emas dan Staf, Pendamping Desa, BPD dan Anggota, unsur-unsur masyarakat. Dalam rangka membahas Draf Rancangan Perubahan Rencana Kerja Pemerintah Desa ( RKP Desa ) Desa Giri Emas.

Adapun waktu, tujuan, peserta dan hasil musyawarah adalah sebagai berikut :

a. Waktu

Musyawarah Perencanaan Pembagunan Desa ( Musrenbang Desa ) Tahun 2025 untuk penyusunan Rancangan Perubahan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2025 dilaksanakan dengan proses dan tahapan sebagai berikut :

  1. Pelaksanakaan Perubahan RAB masing-masing Bidang Kegiatan oleh PKA Tim Penyusun pada hari senin, 24 s/d 28 Februari 2025 sesuai dokumen terlampir
  2. Pelaksanaan Verifikasi RAB pada hari jumat, tanggal 28 Februari 2025 sesuai dokumen terlampir
  3. Rapat Koordinasi sebagai tindak lanjut penyusunan dan penyampaian Rancangan Perubahan RAB masing-masing Bidang dan Kegiatan serta persiapan Musrenbangdesa RKPDesa Tahun 2025 pada hari Rabu, 26 Maret 2025 sesuai dokumen terlampir.
  4. Musyawarah perencanaan Pembangunan Desa ( Musrenbangdesa ) pada hari Rabu, 09 April 2025 sesuai dokumen terlampir
  5. Musyawarah Desa Penyepakatan dan Penetapan Draf Rancangan Perubahan Peraturan Desa Tentang Perubahan Rencana Kerja Pemerintah Desa Tentang Perubahan Rencana Kerja Pemerintitah Desa ( RKPDesa ) Tahun 2025, pada hari Rabu, 09 April 2025.

 b. Tujuan

     Tujuan dilaksanakannya Musrenbang Desa adalah untuk membahas dan menyepakati Draf Rancanagan Perubahan RKP Desa Giri Emas Tahun 2025

c. Hasil

    Hasil Musrenbang Desa adalah Rancangan Perubahan Peraturan Desa tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa Giri Emas Tahun 2025 yang selanjutnya akan diserahkan kepada BPD untuk dibahas dalam Musyawarah BPD.

 

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

Komentar atas MUSYAWARAH PERENCANAAN PEMBAGUNAN DESA TAHUN 2025

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Giri Emas

tampilkan dalam peta lebih besar